Jumat, 15 Maret 2013

SEJARAH DREADLOCK

Rambut gimbal atau lazimnya disebut dengan “Dreadlocks” menjadi titik perhatian dalam musik reggae. Saat ini dreadlock selalu di identikan dengan musik reggae, sehingga kebanyakan orang menganggap para pemusik reggae yang melahirkan model rambut gimbal tersebut, tapi padahal jauh sebelum kemunculan musik reggae gaya rambut gimbal telah mengalami sejarah yang panjang.
Di tahun 1914 Marcus Gavey memperkenalakan gerakan religi dan penyadaran identitas kaum kulit hitam lewat UNIA. Aspek spiritualis rambut gaya gimbal dalam agama hindu dan kaum tribal afrika di adopsi oleh pengikut gerakan ini, mereka menyebeut diri sebagai kaum “Dread” dan menyatakan memilki rasa gentar dan hormat kepada tuhan, dan rambut gimbal para dread lah yang memunculkan istilah dreadlocks. Saat rastafari menjadi religi yang di kukuhi di tahun 1930-an dreadlocks juga menjelma menjadi simbiolisasi sosial rasta.
Simbiolisasi ini sangat telihat di tahun 1930-an, jamaika mengalami gejolak social dan politik, sehingga kelompok rsata pun merasa tidak puas terhadap kondisi sosial dan pemerintah. Dan mereka pun membentuk masyarakat sendiri yang tinggal di tenda-tenda didirikan di antara semak belukar. Kaum ini memiliki tatanan nilai dan praktek keagamaan sendiri, termasuk memelihara rambut gimbal. Namun di pertengahan 1960-an perkemahan kelompok rasta ditutup dan mereka dipindahkan ke daerah Kingston, seperti di daerah Trench Town dan Grenwich, tempat dimana musik reggae lahir.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar